Jika Terbukti Sebar Hoax Prada MI Bisa Dijerat UU ITE, Ancamannya 6 Tahun Penjara

Jika Terbukti Sebar Hoax Prada MI Bisa Dijerat UU ITE, Ancamannya 6 Tahun Penjara
Komandan Pusat Polisi Militer (Danpuspom) TNI Mayjen TNI Eddy Level Muis dalam konferensi pers di Puspomal TNI AL, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (2/7/2020). (Sumber: KOMPAS.com/BONFILIO MAHENDRA WAHANAPUTRA LADJAR)

JAKARTA, KOMPASTVPuspom TNI bakal menggunakan Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) kepada pihak yang menyebarkan berita bohong hingga membuat ratusan orang tidak dikenal menyerang Polsek Ciracas.

Danpuspom TNI, Mayjen TNI Eddy Price Muis menjelaskan pihaknya bakal menjerat pihak yang menyebarkan berita bohong dengan UU ITE.

Termasuk juga kepada Prada Muharman Ilham (MI). Sebelumnya dari hasil pemeriksaan Pomdam Jaya, ditemukan dugaan IM menginformasikan melalui telepon genggamnya ke rekan angkatan 2017 bahwa dirinya jadi korban pengeroyokan. Saat dihubungi oleh seniornya, IM juga mengaku menjadi korban.

Baca Juga: Soal Penyerangan Polsek Ciracas, TNI: Prada Ilham Kecelakaan Tunggal, Bukan Dikeroyok

Padahal Prada IM mengalami kecelakaan tunggal di sekitar Jalan Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur, tepatnya di dekat pertigaan lampu merah Arundina. Hal ini juga dikuatkan dengan keterangan saksi serta rekaman CCTV di lokasi kecelakaan.

“Kalau memang terbukti ada berita hoax, ini tentunya akan dijerat dengan UU ITE, ancaman hukumannya cukup lumayan, jadi tidak ada yang lolos,” ujar Eddy saat jumpa pers di Mabes TNI, Sabtu (29/8/2020) malam.

Lebih lanjut Eddy menjelaskan saat ini tim gabungan dari Pomdam Jaya dan Polda Metro Jaya sedang melakukan penyidikan dan penyelidikan peristiwa penyerangan Mapolsek Ciracas.

READ  Bestes Filament 1.75 Pla Getestet und qualifiziert

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

MEDIABOGOR.COM AMAZON, DAS AMAZON-LOGO, AMAZONSUPPLY UND DAS AMAZONSUPPLY-LOGO SIND MARKEN VON AMAZON.COM, INC. ODER SEINE MITGLIEDER. Als AMAZON ASSOCIATE VERDIENEN WIR VERBUNDENE KOMMISSIONEN FÜR FÖRDERBARE KÄUFE. DANKE, AMAZON, DASS SIE UNS UNTERSTÜTZT HABEN, UNSERE WEBSITE-GEBÜHREN ZU ZAHLEN! ALLE PRODUKTBILDER SIND EIGENTUM VON AMAZON.COM UND SEINEN VERKÄUFERN.
Media Bogor